Cara Menjaga Kepuasan Pelanggan dengan Kemasan Fungsional

Bismillah..

Tahukah Anda bahwa kemasan yang fungsional dan menarik bisa membantu suatu brand tampil lebih unggul di mata konsumen? Banyak brand yang menerapkan berbagai cara meningkatkan pendapatan dan mencoba berbagai cara menjaga kepuasan pelanggan, tapi tak kunjung berhasil. 

Satu hal yang jarang disadari bahwa sebuah brand produk atau jasa membutuhkan diferensiasi dan identitas yang unik agar bisa lebih dikenal masyarakat luas.

Ada jutaan produk ditawarkan toko online maupun offline. Namun, jika brand loyalty sudah berhasil, maka konsumen akan tetap setia membeli brand tertentu. 

Menurut DotCom, sekitar 40% konsumen akan membagikan gambar pesanan online mereka jika tahu kemasan produknya menarik.

Di saat bersamaan, 90% konsumen akan memakai lagi cardboard packaging berlogo, jika menurut mereka bentuknya bagus. 

Maka itu, sudah saatnya bagi perusahaan menerapkan cara menjaga pelanggan tetap loyal dengan kemasan yang mudah dikenali serta bisa didaur ulang. Simak tipsnya dibawah ini, yuk!

 

1. Kotak Custom

Kardus custom saat ini menjadi trend di berbagai toko online seluruh dunia. Strategi pengemasan yang unik dan menarik membantu menciptakan kesan yang kuat dan tak terlupakan di benak pelanggan. 

Pada akhirnya, hal ini dapat membantu marketing serta membangun brand awareness bagi suatu produk. Dari survey yang dilakukan DotCom, ditemukan bahwa ada hubungan antara kemasan premium dengan loyalitas pelanggan. 

Faktanya, pelanggan akan melakukan pembelian berulang jika suatu brand memiliki packaging yang menarik. Jika customer loyalty sudah berhasil, bisnis dapat menjaga pelanggan tetap setia dan tetap memakai produk atau jasanya dari waktu ke waktu. 

 

2. Selipkan Kartu Ucapan

Menjaga hubungan baik dengan pelanggan juga sama pentingnya seperti menjaga hubungan sosial lainnya. Cukup dengan menyertakan kartu ucapan terima kasih karena sudah membeli atau memakai jasa brand Anda, bisa meninggalkan kesan personal di hati pelanggan. 

Hal ini sudah dibuktikan oleh beberapa survey, bahwa pelanggan merasa lebih dekat dan menghargai suatu brand yang memiliki pendekatan lebih personal. 

 

3. Berikan Rreward/ Hadiah 

Menyertakan hadiah sederhana dalam paket pesanan, juga membantu bisnis Anda menjaga kepuasan dan kesetiaan pelanggan.

Di tengah pandemi, misalnya brand fashion bisa memberikan hadiah gratis seperti masker atau hand sanitizer untuk setiap pembelian baju. 

Hadiah tidak selalu berupa benda. Anda bisa memberikan souvenir, diskon atau potongan harga, voucher/ kupon, dan lainnya. Dengan begitu, pelanggan akan “kagum” dan memberikan ulasan positif terhadap bisnis Anda. 

 

4. Penawaran Diskon

Selain kartu ucapan terima kasih, banyak pelaku UMKM yang berhasil menjaga kepuasan pelanggan dengan memberi penawaran diskon atau voucher di dalam paket barang yang telah dikirimkan.

Diskon atau voucher adalah penawaran yang bagus agar pelanggan mau melakukan pembelian lagi di masa mendatang. 

 

5. Sampel Produk/Tester

Hal lain yang bisa disertakan dalam kemasan paket barang adalah contoh produk lainnya atau semacam tester produk terbaru. Ini bisa menjadi salah satu cara untuk promosi produk lain tanpa harus banyak beriklan. 

Selain itu, tindakan ini dapat meningkatkan persepsi pelanggan terhadap suatu brand, karena mau memberikan sampel produk secara gratis. 

 

Kemasan Produk Sebagai Cara Menjaga Kepuasan Pelanggan

Pada dasarnya, keberhasilan suatu brand menjaga kepuasan dan loyalitas pelanggan bergantung pada strategi dan kemampuan dalam memberikan pengalaman yang mengesankan bagi pelanggan. 

Salah satu cara menjaga loyalitas pelanggan adalah brand perlu menghadirkan kemasan premium dan ramah lingkungan. Kunjungi karduscustom.com untuk membantu brand Anda mewujudkan brand loyalty dan menjadi solusi ideal dalam pengemasan produk. 

Harga terjangkau & minimalis order cuma mulai dari Rp 100 ribuan. Bisa custom sablon dan logo brand, dijamin ongkir murah dan hasilnya memuaskan. Yuk, kontak via Whatsapp: 📱WA: +62 895-3897-67943 untuk order atau info lebih detail. 

Pin It on Pinterest

Share This
Need Help? Chat with us